4 DVD
Casts : Kang Ji Hwan as Hong Gil Dong, Sung Yu Ri as Heo Yi Nok, Jang Geun Suk as Lee Chang Hwui, Kim Ri Na as Seo Eun Hyo
Gil Dong adalah anak hasil hubungan di luar nikah pejabat Yi Pan dengan salah seorang pembantunya. Hang Gil Dong dewasa suka banget nyari masalah bisa di bilang trouble maker, kerjaannya sehari2 malakin orang2 di pasar, ngambil barang jualan orang tapi nggak pernah bayar sampe ada pengumuman di satu toko kalo anjing dan Gil Dong dilarang masuk hehe.
Tapi rasa kemanusiaan Gil Dong tetep muncul waktu ngeliat ketidakadilan dimana2 sampe korupsi yang dilakukan oleh pejabat kerajaan membuat Gil Dong sakit hati dan ingin pergi meninggalkan korea, dan kemudian Gil Dong bertemu dengan Heo Yi Nok yang baru saja datang dari China bersama kakeknya yang berjualan obat2an. Karena berpikir kalo Yi Nok pasti bisa berbahasa China Gil Dong mo minta di ajarin bahasa China dengan imbalan Gil Dong akan membantu menjual obat2 itu dengan cara Gil Dong tentunya yaitu memaksa orang2 buat beli obat2nya Yi Nok.
Di sisi lain Chang Hwi bersama pengasuhnya beserta pengawalnya baru tiba di Korea dan membuka penginapan Lo Men padahal ini hanya untuk mengelabui orang2 karena tujuan Chang Hwi datang ke Korea adalah untuk merebut tahta miliknya yang di rebut oleh kakak tirinya yang saat ini menjadi raja dengan bantuan madam, Chang Hwi membagun kekuatan dan mengatur rencana untuk mencuri pedang Sa Yin yang saat ini di simpan oleh ayah Gil Dong. Hubungan Gil Dong dengan Yi Nok semakin akrab dan dekat bahkan Gil Dong berapa kali menyelamatkan nyawa Yi Nok dan begitu juga Yi Nok yang karena kesalapahaman pernah berkelahi dengan Chang Hwi karena cowok itu berpikir klao Yi Nok memata2i dirinya dan berkat Yi Nok nyawa Chang Hwi bisa selamat pada waktu cowok itu di kejar oleh pengawal istana pada waktu mau mencuri pedang di rumah ayah Gil Dong.
Karena suatu kejadian membuat Gil Dong memutuskan menjadi “Robin Hood” dengan bantuan kelompok pencuri dan mereka mencuri di rumah pejabat2 yang melakukan korupsi dan membagikan hasilnya kepada rakyat miskin dan kelompok pencuri itu menjadi terkenal di kalangan rakyat dan menjadi buronan pengawal istana yang di pimpin oleh ayah Gil Dong yang awalnya tidak tahu kalo anaknya adalah pemimpin dari kelompok pencuri ituChang Hwi dan Gil Dong membuat kesepakatan kalau Gil Dong akan membantu Chang Hwi merebut kembali tahtanya dengan syarat kelak Chang Hwi harus menjadi raja yang adil untuk rakyatnya dengan bantuan Gil Dong akhirnya Chang Hwi berhasil merebut tahtanya kembali dan dia sangat terkejut karena ternyata pedang Si Yan itu palsu itu semua adalah rencana ibunya dan menteri Ryu Gong Chan yang ternyata tidak lain adalah ayahnya Yi Nok untuk menjadikannya raja.
Dan Yi Nok yang tau kalo ayahnya di bunuh oleh ayah Gil Dong memutuskan untuk tinggal bersama Chang Hwi walaupun sebenarnya di sangat mencintai Gil Dong Tertekan karena tau kalo semua ini adalah rekayasa ibunya membuat Chang Hwi menjadi semena2 bahkan ingin menghancurkan kelompok pencuri yang dipimpin oleh Gil Dong yang selama ini membantu merebut tahta, selain it juga di latar belakangi perasaan cemburu karena selama ini Chang Hwi sudah jatuh cinta pada Yi Nok. namun Yi Nok memutuskan buat kembali kepada Gil Dong. Drama yang satu ini asli lucu abis di tambah lagi cinta segitiga antara Gil Dong, Yi Nok dan Chang Hwi, dan Gil Dong yang nggak tau apa artinya “I Love You” waktu Yi Nok bilang kalo itu kata2 dari orang barat yang datang ke China dari semua itu sih gw suka banget liat sikap dinginya Chang Hwi yang waktu dia bersama dengan Yi Nok dia bisa menjadi orang yang berbeda yang bisa tersenyum dan tertawa.
0 comments:
Posting Komentar